Jokowi Disebut Bakal Salat Tarawih Di Masjid Istiqlal Malam Ini, Benarkah?

Jokowi Disebut Bakal Salat Tarawih Di Masjid Istiqlal Malam Ini, Benarkah?

Independencechamber.org – Presiden Joko Widodo atau Jokowi dikabarkan akan melaksanakan salat tarawih bersama masyarakat pada Senin (4/4/2022). Kabarnya, Jokowi akan salat tarawih di Masjid Istiqlal, Jakarta Pusat.

Read More

“Iya (salat tarawih di Masjid Istiqlal) malam ini,” kata sumber kepada Independencechamber.org, pada Senin (4/4/2022).

Kendati demikian, sumber yang enggan disebut namanya itu tidak menjelaskan siapa saja pihak yang bakal mendampingi Jokowi saat salat tarawih nanti.

Ia juga menegaskan tidak ada persiapan khusus yang dilakukan Jokowi untuk melaksanakan salat tarawih berjemaah bersama masyarakat.

Baca Juga:
Salip Duet Prabowo-Puan, Elektabilitas Ganjar Tertinggi Jika Duet dengan Menteri Jokowi Ini

“Nggak ada kan bapak presiden tarawih biasa saja,” katanya.

Independencechamber.org sempat mengonfirmasi kepada sumber lainnya terkait kabar tersebut. Namun sumber lainnya menyebut belum ada jadwal Jokowi untuk melangsungkan salat tarawih di Masjid Istiqlal.

“Belum tahu (ada jadwal tersebut),” ucapnya saat dikonfirmasi Independencechamber.org.

Masjid Istiqlal Batasi Kapasitas

Nasaruddin Umar, selaku Imam Besar Masjid Istiqlal, mengatakan pihaknya membatasi kapasitas Masjid Istiqlal hanya sebanyak 100 ribu orang dari total kapasitas yang mencapai 250 ribu orang.

Baca Juga:
Rocky Gerung: Jika Ada yang Bilang Jokowi Sukses Bangun Demokrasi, Itu Kacau Sekali…

“Kapasitas kalau penuh bisa 250 ribu, tapi kita isi hanya dalamnya saja mungkin bisa 100 ribu orang,” ujar Nasaruddin di Istiqlal, Sabtu.

Dia mengatakan pengurus terpaksa membatasi jumlah jemaah karena khawatir terjadi penumpukan baik di pintu masuk, saat keluar, maupun di parkiran.

Menurutnya, Istiqlal harus menjadi percontohan bagi masjid-masjid di Indonesia yakni dengan tetap disiplin menerapkan protokol kesehatan tanpa mengurangi kekhusyukan ibadah.

“Khusus untuk Istiqlal benar-benar ini suatu ujian yang berat untuk kami, karena Istiqlal diobsesikan sebagai barometer Masjid Indonesia. Indikatornya kita akan menciptakan masjid yang di satu sisi makmur tetapi di sisi lain kita tetap mengindahkan prokes,” katanya.

Dari laporan yang diperolehnya, saat pelaksanaan Tarawih pertama dihadiri sekitar 30 ribu orang. Jumlah itu terus bertambah mengingat jemaah masih berdatangan ke masjid yang menjadi kebanggaan masyarakat Indonesia tersebut.

“Ini bukan hanya kerinduan kepada Masjid Istiqlal tapi kerinduan kepada Allah SWT.,” kata dia.



#Jokowi #Disebut #Bakal #Salat #Tarawih #Masjid #Istiqlal #Malam #Ini #Benarkah

Sumber : www.suara.com

Related posts